Rasa keberatan mengenai kompetisi dengan 24 tim juga disampaikan oleh Ketua Umum Persija, Ferry Paulus. Menurutnya, hal tersebut tidak ideal mengingat butuh jumlah pemain lebih banyak.
Seperti diberitakan sebelumnya, PSSI dikabarkan cenderung mempertahankan format 24 tim untuk kompetisi musim mendatang. Padahal, sudah ada beberapa klub menyatakan keberatan atas hal tersebut.
"Kami siapkan tim dengan format 18 kita inginkan. Dari kontrak pemain maksimal 30," ujar Ferry.
"Inti 24 sisanya tambahan enam (pemain). Kalau 24 tim, kita harus buat revisi kontrak pemain. Kompetisi padat butuh pemain banyak dan memadai, 35-40 (pemain). Sangat tidak ideal, bisa sampai satu tahun penuh," lanjutnya kemudian.
Sebelum Persija, sudah ada Pelita Jaya yang mengaku format tersebut cukup memberatkan mereka. Alasannya sama, soal jumlah pemain yang sulit untuk dirotasi jika harus bermain sebanyak 46 kali.
Sementara itu, Direktur Teknik Persija Iwan Setiawan mengungkapkan, persiapan tim untuk musim kompetisi baru sudah dilakukan sejak dua pekan lalu. Ia mengungkapkan, ada beberapa pemain junior yang mendapatkan kontrak untuk masuk ke dalam tim senior.
"Memulai persiapan tim 2 minggu lalu. Terus sebelumnya dilakukan seleksi pemain internal Persija. Ada 8 pemain junior yang dikontrak."
"Dua pemain asing masih proses. Greg (Nwokolo) belum tanda tangan kontrak. Secara lisan dia sudah sepakat untuk bertahan di Persija," tukasnya.
sumber: http://www.olahraga.com/sepakbola/liga-indonesia/27023-persija-keberatan-kompetisi-24-tim.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar