30 September 2011

Soal Persija, Ferry Paulus Tunggu Surat PSSI

Setelah kabar bahwa PSSI memenangkan kubu Hadi Basalamah, Ferry Paulus memilih untuk bersikap tenang. Ia mengaku, masih menunggu surat keputusan resmi dari PSSI.

Seperti diberitakan sebelumnya, Persija saat ini tengah dilanda konflik internal terkait 'duel' antara Ferry Paulus, Ketua Umum yang membawahi PT Persija Jaya Jakarta dengan Hadi Basalamah.

Ferry ngotot mempertahankan Persija karena merasa ia ditunjuk resmi oleh rapat umum pemegang saham (RUPS) beberapa waktu lalu. Namun kemudian datang Hadi yang juga mengakuinya. Nama terakhir kemudian dikabarkan telah mendapatkan pengakuan dari PSSI.

Menanggapi kabar tersebut, Ferry tak mau berandai-andai. "Tentunya kami tidak mau berandai-andai. Ingin dapat surat tertulis siapa yang dimenangkan oleh PSSI. Persija dimiliki klub 2 amatir dan berbadan hukum Persija Jaya Jakarta. Belum ada pemberitahuan resmi dari PSSI," ujarnya.

Ferry sendiri yakin bahwa pihaknya benar karena merasa sudah memenuhi semua aspek yang diminta pada saat verifikasi.

"Kami yakin akan dimenangkan. Karena kompetisi tahun lalu, yang fasilitasi PT PJJ. Dalam veridikasi dengan PSSI, semua aspek audah dipenuhi. Poin yg didapat 90,1. Kamilah PT PJJ yang siap secara keseluruhan. Kontrak dengan pihak ketiga juga sudah kami lakukan."

"Sudah pernah dilakukan verifikasi. Kelanjutan verifikasi AFC tahun lalu, AFC pasti berikan input dan poin yang dianggap belum maksimal. Kita pede abis," ucapnya.

sumber: http://www.olahraga.com/sepakbola/liga-indonesia/27022-soal-persija-ferry-paulus-tunggu-surat-pssi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar