18 November 2011

MU Belum Akan Lepas Berbatov

Dimitar Berbatov boleh menarik napas lega terkait masa depannya di Manchester United. Berba ini masih ada di dalam rencana Sir Alex Ferguson dan karenanya dia akan ditawari perpanjangan kontrak.

Kendati telah mencatatkan dirinya sebagai top skor Premier League 2010-11, Berbatov belum juga mendapatkan kepercayaan penuh dari Ferguson yang lebih memilih Javier Hernandez atau Danny Welbeck sebagai tandem Wayne Rooney.

Sejauh musim ini, Berbatov baru tampil sebanyak 10 kali di seluruh ajang yang mana sebagaian besar diawalinya dari bench.

Dengan situasi ini dan masa kontrak Berba yang habis tahun depan memunculkan spekulasi kalau dia akan dilepas pada bursa transfer Januari nanti. Klub kaya Rusia, Anzhi dilaporkan berminat mendapatkan striker berusia 30 tahun itu.

Namun, Fergie terbukti masih "sayang" kepada pemain yang diboyong dari Tottenham Hotspur ini. Dikatakannya, Berba segera ditawari perpanjangan kontrak setahun lagi.

"Dimitar masih dalam pikiran saya. Saya telah membaca beberapa kabar tapi tidak ada alasan bagi saya untuk melepaskan dia," ucap Fergie seperti diberitakan Sky Sports. "Dia adalah pesepakbola yang hebat dan kami akan memberikan dia (kontrak) selama setahun lagi."

"Sayang sekali penampilan Javier Hernandez dalam setahun terakhir juga hebat tapi dia (Berbatov) memainkan peran hebat dan dia berlatih dengan baik. Dia tidak mengeluh. Pemain ini seorang profesional yang hebat dan kami senang memiliki dia," puji dia.

"Anda memerlukan beberapa penyerang di sepakbola seperti sekarang ini. Jika Anda melihat kembali tahun 1999 (saat MU meraih treble gelar-red), kami punya empat penyerang. Mereka semua memainkan peran masing-masing. Sama saja dengan akan terjadi saat ini," demikian Ferguson.


sumber:http://www.olahraga.com/sepakbola/liga-inggris/28171-mu-belum-akan-lepas-berbatov.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar