27 September 2011

'Kelelawar' Bidik Kemenangan Pertama dari 'Si Biru'

Valencia akan berusaha memetik kemenangan pertama atas Chelsea. 'Si Biru' sendiri bertekad meneruskan catatan belum kehilangan poin di Spanyol, yang sudah berjalan beberapa laga.

pasca matchday 1, Chelsea berhasil menghuni puncak klasemen Grup E dengan poin tiga bermodal kemenangan 2-0 atas Bayer Leverkusen.

Valencia sementara itu menempati posisi dua dengan poin satu, jumlah yang sama yang dikantongi Genk di posisi tiga, setelah kedua tim bermain imbang.

Di matchday 2, The Blues akan berusaha mempertahankan posisi tersebut dengan menyambangi Stadion Mestalla tempat El Che sudah menanti untuk berupaya memetik kemenangan perdana.

Berikut data dan fakta pertandingan 'Kelelawar' kontra 'Si Biru' yang dihelat Kamis (29/9/2011) dinihari WIB seperti dilansir Reuters:

VALENCIA v CHELSEA
Pertemuan: 4
Hasil: Chelsea 2 kali menang, imbang 2 kali

Pertemuan sebelumnya:
Liga Champions:
4/04/07 Chelsea 1 vs Valencia 1
10/04/07 Valencia 1 vs Chelsea 2
3/10/07 Valencia 1 vs Chelsea 2
11/12/07 Chelsea 0 vs Valencia 0

* Valencia tidak mampu memenangi empat partai terakhirnya di Liga Champions dan belum pernah menang dalam sembilan partai kandang terakhirnya, termasuk dua kekalahan dari Chelsea.

* Valencia belum pernah menang atas klub Inggris dalam enam partai terakhirnya dan kalah dalam tiga laga terakhir di kandang sendiri; selain partai-partai lawan Chelsea, Valencia juga kalah dari Manchester United di fase grup musim lalu.

* Dalam 13 partai tandang terakhirnya, Chelsea baru kalah tiga kali.

* Chelsea tak terkalahkan dalam enam lawatan terakhirnya ke Spanyol, termasuk tiga partai lawan Barcelona yang kesemuanya berakhir imbang.

* Chelsea sudah memenangi tujuh dari sembilan partai Liga Champions menghadapi tim yang bukan berasal dari Inggris.


sumber: http://www.olahraga.com/sepakbola/liga-inggris/26930-kelelawar-bidik-kemenangan-pertama-dari-si-biru.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar