Pemilik Chelsea, Roman Abramovich menginginkan supaya timnya bisa meraih trofi Liga Champions. Namun, Andre Villas-Boas menyatakan kalau prioritasnya di musim 2011/2012 adalah juara Premier League.
Hasrat berjaya di Eropa menjadi ambisi besar Abramovich. Hal itu diyakini sebagi latar belakang pemecatan Carlo Ancelotti pada akhir musim lalu.
Di musim debutnya, Ancelotti berhasil mempersembahkan double gelar pertama dalam sejarah Chelsea. Tapi di musim keduanya ia didepak lantaran gagal berprestasi di kompetisi lokal maupun Eropa.
Villas-Boas diyakini masih diberi tugas yang sama sesuai dengan hasrat Abramovic. Tetapi sang manajer malah mengatakan kalau dirinya mengutamakan gelar juara Liga Inggris.
"Saya tidak akan puas jika kami gagal juarai Liga Inggris. Kami mencari kesempurnaan dan ingin merebut kembali titel yang gagal diraih musim lalu," tegasnya seperti diberitakan The Sun.
"Kami akan melakukan segalanya untuk merebutnya kembali. Titel domestik selalu menjadi prioritas. Tidak adil jika saya mengkritik Carlo (Ancelotti) atas apa yang terjadi di musim lalu," lanjut pria Portugal berusia 33 tahun ini.
"Klub gagal sukses mempertahankan juara dan pemiliknya memutuskan berpisah dengan manajar - manajer yang sangat sukses di tahun pertamanya di Chelsea, yang kami hanya bisa bermimpi untuk menirunya. Mari berharap kami bisa menyamai pencapaian Carlo di musim debutnya dan lebih."
Andre Villas-Boas akan mengawali debutnya di Liga Inggris saat Chelsea melawat ke kandang Stoke City, Minggu (14/8/2011) malam WIB. Pada pertemuan terakhir di Britannia Stadium, The Blues ditahan 1-1.
sumber: http://olahraga.com/sepakbola/liga-inggris/25663-juara-premier-league-prioritas-villas-boas.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar