29 Agustus 2011

Villarreal Akui Barca Superior

Di Spanyol, Villarreal bukanlah tim ayam sayur yang mudah dikalahkan. Kalau pada akhirnya Barcelona bisa mengalahkan The Yellow Submarine dengan skor telak, itu karena superioritas Barca.

Dalam beberapa musim terakhir, Villarreal selalu berhasil menyelesaikan kompetisi di zona Eropa. Di kompetisi antarklub Benua Biru, klub yang bermarkas di El Madrigal ini juga beberapa kali membuat kejutan.

Tapi, Selasa (30/8/2011) dinihari tadi, Giuseppe Rossi dkk. tak berdaya menghadapi Barca. Lima gol pun bersarang di gawang Diego Lopez tanpa mampu mereka balas.

"Hari ini kami tidak pada level terbaik kami, tapi itu juga karena tim yang kami lawan begitu bagus," aku pelatih Villarreal, Juan Carlos Garrido, di Yahoosports.

"Anda tahu, saat Anda bertemu Barca, Anda harus tampil terbaik dan sayangnya kami tidak melakukannya. Mereka memaksa kami melakukan kesalahan. Mereka memasang begitu banyak gelandang di lapangan dan mereka memotong umpan-umpan kami," bebernya.

Garrido pun secara jantan memberi selamat kepada Barca dan mengakui bahwa sang juara bertahan memang jauh lebih unggul.

"Yang bisa kami lakukan adalah memberi selamat kepada lawan kami dan mengakui bahwa pada kesempatan ini mereka superior," katanya.

"Fakta bahwa Xavi dan (David) Villa ada di bangku cadangan (pada awal pertandingan) menjelaskan semuanya," ujar Garrido.


sumber: http://www.olahraga.com/sepakbola/liga-spanyol/26182-villarreal-akui-barca-superior.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar