24 Agustus 2011

Indonesia Berpeluang Cetak Sejarah

Tim basket putri Indonesia berpeluang mencetak sejarah di ajang turnamen 24th FIBA Asia Women yang berlangsung di Nagasaki, Jepang. Setelah menang atas Sri Lanka dan Malaysia, tim Merah Putih kembali meraih hasil gemilang dengan menaklukkan Uzbekistan 68-65, Rabu (24/8/2011).

Meski sempat menerima kekalahan dari Kazakhstan, tim putri Indonesia akan mencetak sejarah jika pada laga Kamis besok bisa mengalahkan Singapura. Dengan mengalahkan Singapura, maka Wulan Ayuningrum dan kawan-kawan akan menjadi juara di level dua dan mendapat tiket untuk ikut play off promosi ke level 1 melawan peringkat enam di level 1.

Kemungkinan besar tim yang berada di peringkat enam level 1 antara India atau Lebanon. "Mudah-mudahan tim kita bisa menang melawan Singapura. Kami butuh bantuan doa dari masyarakat Indonesia. Jika tercapai ini akan menjadi sejarah dalam bola basket putri yang sebelumnya tidak pernah terjadi," kata mantan Ketua Umum PB PERBASI Noviantika Nasution yang kini menjadi anggota FIBA Asia Women Representative.

sumber: http://olahraga.kompas.com/read/2011/08/24/1707506/Indonesia.Berpeluang.Cetak.Sejarah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar